Adsen

Nirwan Legowo

Nirwan Dermawan Bakrie, yang sudah tak lagi bisa masuk bursa pencalonan ketua umum, menemui Ketua Komite Normalisasi (KN) Agum Gumelar. Di sana Nirwan dan Agum saling melontarkan ucapan terima kasih.

Nama Nirwan merupakan satu dari empat nama yang dulu tidak lolos dari Komisi Banding Tjipta Lesmana. Keputusan itu sendiri sudah ditegaskan FIFA, membuat Nirwan dan tiga nama lain bukan hanya tidak bisa masuk ke bursa pencalonan ketua umum dan wakil ketua umum tapi juga anggota Exco.

Keputusan FIFA itu sendiri diterima Nirwan, yang sebelumnya menjabat sebagai waketum PSSI, dengan lapang dada. Ia bahkan mengucapkan terima kasih kepada Agum yang sudah berusaha memperjuangkan nasibnya saat menyambangi markas FIFA pekan lalu.

"Saya inisiatif datang sendiri ke sini, untuk bilang terima kasih kepada bapak Agum karena telah memperjuangkan nasib saya dan kawan lain ke FIFA untuk bisa mencalonkan diri lagi," ujar Nirwan yang bersama Agum menggelar konperensi pers di Kantor PSSI, di Kompleks GBK, Senayan, Senin (25/4/2011) sore WIB.

"Saya tidak merasa sakit hati dan sudah legowo akan keputusan FIFA. Masih banyak yang bisa memegang PSSI. Kami mensupport siapa saja yang terpilih nanti dan kami akan tetap menghormati keputusan FIFA," lanjutnya.

Jika pun pada periode berikutnya tak lagi berkecimpung di kepengurusan PSSI, Nirwan menegaskan bakal tetap memberikan uluran tangan.

"Sepakbola bagian dari hidup saya sejak lama. Siapa pun ketua umumnya saya akan terus membantu dari dalam dan luar karena sepakbola adalah sebuah kebanggaan," tegas Nirwan.

Pernyataan Nirwan tersebut langsung disambut positif oleh Agum. "Saya berterimakasih atas sikap pak Nirwan. Tentu saja ini membantu kerja saya dalam Komite Normalisasi," tukasnya.source:detiksport

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Nirwan Legowo"

Post a Comment