Adsen

Piala AFF 2016, Indonesia Gagal Raih Poin Penuh

Selebrasi Boas Salossa
Pada laga lanjutan Piala AFF 2016, Timnas Indonesia harus puas berbagi angka dengan Philipina 2-2.


Laga tersebut merupakan sangat krusial bagi Timnas Indonesia untuk mengamankan poin agar bisa lolos difase group.


Sejatinya Timnas Indonesia unggul terlebih dahulu pada babak pertama melalui pemain belakang, Fahrudin lewat sundulan kepala, tapi selang beberapa menit pada ujung babak pertama Philipina bisa menyamakan skor menjadi 1-1.

Selebrasi Boas Salossa setelah mencetak gol ke gawang Philipina

Memasuki babak kedua, Indonesia tampil menyerang, dan ingin segera mencetak gol. Dan terbukti lewat sang kapten Boas Salossa Indonesia unggul sehingga skor menjadi 2-1, setelah terjadi kemelut di depan gawang Philipina dan bola liar dicocor oleh Boci julukan Boas Salossa, setelah tendanya Andik Vermansyah membentur gawang.


Tapi lagi-lagi Philipina bisa menyamakan skor lewat tendangan bebas sang kapten younghusband, dan Kurnia Mega tidak dapat mengahalau dan skor menjadi 2-2.


Sejak babak pertama Indonesia mempunyai beberapa peluang namun hal ini tidak dikonversi menjadi gol.


Dengan hasil ini maka Indonesia baru mengoleksi satu poin dari dua laga yang telah dimainkan dan masih menyisakan satu pertandingan lagi melawan Singapura.


Pada pertandingan terakhir merupakan pertandingan hidup mati bagi Timnas Indonesia, dan Timnas Garuda harus memenangkan pertandingan jika ingin lolos ke babak semifinal.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Piala AFF 2016, Indonesia Gagal Raih Poin Penuh"

Post a Comment